Friday, December 6, 2019

Mengapa orang dan para artis korea bunuh diri?

Banyak artis korea atau orang penduduk sipil yang bunuh diri. Barusan google negara Guyana memegang peringkat tertinggi saat ini. Indonesia di peringkat 170an. Korea peringkat 10. Jepang peringkat 26. Mengapa ini bisa terjadi? Begitu mudahnya nyawa melayang?

Manusia dari tanah liat (bahasa ingris nya clay). Jika terkena sinar matahari dan terjemur terus tanah liat akan menjadi kering retak. Jika terkena air terus akan basah, tanah liat akan menjadi lumpur.

Hakiki kita adalah enos yang perlu menyeru nama Tuhan.

Kej 4:26 Lahirlah seorang anak laki-laki bagi Set juga dan anak itu dinamainya Enos. Waktu itulah orang mulai memanggil nama TUHAN.
Enos artinya adalah rapuh fragile. Set, ayah Enos melihat hidup manusia itu rapuh, sehingga memberi nama Enos pada anaknya. Set melihat Habel rapuh dibunuh oleh Kain, Set juga melihat Kain yang melarikan diri akibat dosa membunuh Habel dan menjadi bapak orang atheis (tidak mengakui adanya Tuhan). Set adalah anak ketiga dari Adam dan Hawa, sesudah memiliki Habel dan Kain.

Ada titik rapuh, dan titik rapuh tiap tiap orang berbeda.
Jika kita tersentuh titik rapuh ini, apakah kita tetap kuat?

Tenang Set sudah lebih dahulu menemukan jalan ini. Ada jalannya yaitu berseru nama Tuhan.
Kita butuh pertolongan Tuhan karena kita sama sama rapuh.
Daripada mengatakan 'aduh' atau 'sialan' saat bertemu masalah, lebih baik katakan 'oh Tuhan Yesus'. Anda berkata aduh pun dapat merusak suasana orang yang ada di sebelahmu.

Rm 10.13 Sebab, barangsiapa yang berseru kepada nama Tuhan, akan diselamatkan.
Berseru - memanggil - call dalam bahasa inggris - meminta diselamatkan dari kondisi negatif, kondisi terpuruk, kita bisa memanggil Tuhan

Rm 10.12b Karena, Allah yang satu itu adalah Tuhan dari semua orang, kaya bagi semua orang yang berseru kepada-Nya.
Puji Tuhan, Allah kaya bagi orang yang menyeru pada Dia.

Contoh nyata : seorang suami seperti firaun, memerintah dengan kejam, ditambah suka jajan dan membawa penyakit kelamin bagi istri. Bagaimana sang istri bisa bertahan? Banyak berseru Tuhan Yesus, apakah masalahnya selesai seketika? Tidak! tapi Tuhan memberi kekuatan untuk melewati penderitaan dari suami firaun ini.

Rat 3 55 "Ya TUHAN, aku memanggil nama-Mu dari dasar lobang yang dalam.
berseru harus dengan suara yang terdengar, seperti seorang yang butuh pertolongan dari atas agar dapat ditolong dari lobang yang dalam.

Kakek nenek romantis tidak bisa berbahasa taiwan, berlibur ke taiwan. Mereka tampak kebingungan karena tidak bisa bahasa inggris ataupun taiwan. Naik taksi, supir pun bertanya hendak kemana? Mereka bingung bilang jalan saja. Sambil kebingungan dia menyeru nama Tuhan. Sang supir langsung tahu, saya tahu kamu harus saya akan antar kemana, ada banyak orang menyeru nama Tuhan di gedung itu. Akhirnya kakek nenek ini bisa bertemu kaum saleh yang dapat membantu mereka selama di taiwan. Seru Tuhan, ada jalan.

Call - kaleo
Epi - kedengaran meluas
Epikaleo.

Berdoa senantiasa = seru + doa sedikit.

Ibr 9.27 Dan sama seperti manusia ditetapkan untuk mati hanya satu kali saja, dan sesudah itu dihakimi,
Bagi yang mau bunuh diri - ingat!!! mati bukan jalan keluar, karena setelah itu ada PENGHAKIMAN. Ingat Allah itu adalah HAKIM YANG ADIL loh. Allah telah memberi waktu agar kita hidup, pergunakan dengan baik sampai Dia mengambil waktu hidup kita.

Contoh nyata lagi: Seorang istri ditinggal pergi suami yang tidak bertanggung jawab, memiliki 1 anak kecil masih sekolah minggu. Ibu ini stress sekali karena biaya hidup yang tidak bisa dia tanggung, dan beban mental ditinggal suami, ditambah suara suara sekitar yang mungkin negatif (tetangga tetangga gosip). Ibu ini sudah menyiapkan tali di kamarnya berniat gantung diri, anaknya diluar sedang main main sambil nyanyi lagu sekolah minggu yang diajarkan oleh guru sekolah minggu.

Burung pipit yang kecil dikasihi Tuhan, terlebih diriku dikasihi Tuhan.

Ibu ini langsung batal bunuh diri, dia dengar lagu ini dan ingat bahwa Tuhan pelihara burung pipit yang kecil, masa saya tidak Tuhan pelihara. Hore nyawa terselamatkan oleh seorang anak kecil yang nyanyi sekolah minggu.

Banyak youtuber atau orang orang menganjurkan untuk datang ke psikolog saja. Banyak loh psikolog yang mati bunuh diri juga karena terinfeksi benang benang kusut para pasien yang datang. Tapi kita? Datang pada Tuhan.

Ahli bedah juga, sehabis anestesi, mereka meminum obat penenang agar tenang,agar tangan tidak bergetar saat operasi. Kalau bergetar bahaya sekali karena banyak jaringan jaringan kecil yang akan tersenggol dan bisa membuat komplikasi bahkan nyawa pasien melayang.

Kita punya jalan singkat - Seru namaNya - kita yang rapuh mendapat kekuatan yang dari atas.

Makan Minum Menggali Tuhan

Marta Maria Lazarus adalah keluarga yang melayani Tuhan.
Jumlah saudari perempuan yang lebih banyak, ada Maria ada Marta. Kalau kekurangan saudari, ada yang kurang untuk perampungan tujuan Tuhan.

Maria rela memecahkan buli-buli isi minyak narwastu ke kaki Tuhan. Marta pun melayani sibuk di dapur. Mengasihi dan melayani dua poin ini harus ada di dalam gereja. Bukanlah pemborosan untuk mempersaksikan kemanisan Tuhan.

Keharuman bisa dicium, banyak Maria yang mencurahkan dirinya bagi Tuhan.
Pelayanan sejati adalah penyaluran hayat, tidak tergantung pada kegairahan alami.

Untuk membangun tubuh Kristus :
1.Kasih Pelayanan : adalah fungsi ganda saudari
2.Hayat Pembangunan
3.Makan minum
4.Minum mengalir
5.Berbicara menggali

Point tiga perlu makan minum surgawi.
Perlu ada perubahan pola makan, kita mengganti makanan yang biasa kita makan. Kita adalah apa yang kita makan. Biasanya kita capai kerja, pulang kerja cari hiburan, jika terus begitu akan menjadi susunan kita.

Kedambaan hati Allah adalah Allah memberikan makanan yang surgawi pada kita. Setelah percaya Tuhan dosa kita diampuni, itu satu hal. Batin kita tidak serta merta berubah, perlu seluruh hidup kita. Agar hayat kita bertransformasi.

Tuhan adalah roti dari Allah. Selera kita perlu diubah, di dalam kita perlu ada rasa lapar, perlu ada selera rohani, baru bisa menerima Tuhan.

Keluaran 16, bilangan 11 bangsa Israel bersungut-sungut soal makanan. Pada Bilangan 21, mereka muak dengan manna karena hambar rasanya.
---------------------------------------------------------------------------------------------------
Allah mau dapat tempat kediaman, ekspresi Allah di bumi.
Sungguh perlu supply. Perlu tidur lebih awal agar bisa datang lebih pagi, datang ke Firman menikmati Dia sebagai manna kita.

Soal minum tidak bisa 3x, minum tidak bisa diet. Tubuh kita 60% dari air.

Kita perlu minum sampai pembangunan Allah terjadi

Menggali berarti memalingkan hati kita pada Tuhan
Sumur adalah mata air Tuhan di dalam kita
Ada selubung butuh digali, membuang banyak kotoran.
Hati nurani yang tidak mau ditanggulangi (hati yang cuek lama lama menjadi kebal). Harus pakem remnya.. rempol.. bukan gaspol. Gali hati rohani kita dengan patuh dan taat.

Perlu tunduk dari otoritas, air hayat dari atas.
Pikiran kita dikotori oleh hal-hal yang lain dengan ambisi, mimpi-mimpi, keindahan duniawi. Perlu diperbaharui pikirannya agar jernih bisa mengerti Firman Tuhan.

Emosi dikotorkan oleh apa yang kita senang dan apa yang kita benci, apa yang kita benci bukan apa yang dibenci Tuhan, apa yang kita senangi malah Tuhan benci. Bisa jadi Alkitab adalah obat tidur yang paling manjur.

Tuhan benci maut, Tuhan benci dunia
Tuhan senang jika kita mengalirkan hayat.
Kiranya kita menyenangi apa yang Tuhan senangi.

Masalah Tekad, ya dan tidak trgantung kita.
Untuk Tuhan katakan ya, pada iblis katakan tidak.
Moga tekad kita kuat bagi kepentingan Tuhan.

Menggali sumur adalah menyanyi memuji-muji Tuhan - kotoran-kotoran dibersihkan.
Belajar menghafal kidung, jangan senandung atau nadanya saja, karena tidak ada pesan yang tersampaikan. Saat menyupir kendaraan atau sedang tidak bisa membuka kidung, ada kidung yang kita hafal yang menyelamatkan detik waktu kita.