Monday, January 9, 2017

Day 30 - Anything you want to post

Happy new yeaaaaar everyone! semangat yang baru di tahun yang baru!
Mimpilah sebesar mungkin, mumpung gratis!
Dan jangan lupa step by step nya dipikirkan juga, step yang riil jadi tahun 2017 bisa dikenang karena mimpi anda berhasil tercapai di tahun ini, atau setidaknya mumdur beberapa tahun, sehingga hidup mu tidak jalan di tempat atau bahkan berjalan mundur!
Buat resolusi jangan hanya masalah jasmani / dunia, tapi buat juga resolusi rohani mu! karena dulu pas SD kita sama sama diajarkan agar menyeimbangkan kebutuhan rohani juga kebutuhan jasmani.
Tuhan memberikan kita semua hari yang baru, juga semangat yang baru, teman yang baru, komunitas yang baru, aktifitas yang baru, tantangan yang baru! Hadapilah tantangan di depan dengan semangat, karena Tuhan besertamu dan menyertai jalanmu! Amin

Day 29 - List your three favorite girls & boys name, and the meaning

Cewek :
Irena Cayady, gw gak tau dah artinya gw googling gak ada. Nama ini muncul karena nama gw depannya IR juga dan nama laki gw cayady. Cayady pasti masuk kan, nah biar adil gw pasang IR juga di depannya hahahaha.

Cowok :
Irfin Cayady, alasannya gak jauh beda sama yang di atas.

Duh baru kepikiran 2 nama di atas, kalo ada lagi gw update ye.

Day 28 - Something you've became addicted

Game cake swap! Sejenis candy crush tetapi lebih mudah karena gak ada time limit. Gw udah sampe level 500an. Pastinya kalo level lagi sulit, gw langsung kasih ke laki gw hahaha buat beresin tu level, jadi gw tetep naik levelnya dan tetep bisa main.

Liatin timeline hp! temen gw di blog sebelah lagi lakuin challenge kalau sampe rumah no hp! mau bobo no hp! Tapi emang bener sih hp membuat hidup kita jadi gak bebas dan sebenernya kita ada di alam bebas hahaha. Dunia nyata jadi kurang perhatian kita, padahal mereka lah yang perlu perhatian kita. Dunia yang dekat jadi jauh, dan yang jauh jadi dekat, tapi apakah benar dekat? hahaha tengok lagi dah. Saat reunian coba deh hp nya pada disita, pasti jadi krik krik awalnya, ada yang minum terus karena gak tau mau ngapain, ada yang kipas kipas, garuk garuk, itu pada awalnya tapi pada akhirnya pasti jadi semua bisa ngobrol dengan enak dan bebas dan semua berada di dunia nyata! Atau saat sama pasangan, plis pasangannya jangan dijadiin kacang hahaha.

Of course, LIBURAN! JALAN JALAN! sekali jalan pengen jalan lagi hahaha makanya gw masuk komunitas yang tepat. Komunitas jalan jalan, di grup isinya jalan jalan isinya info info hemat mau jalan kemana. Seru dah.

Contack by WA ye klo mau tanya tanya 08979709222.

Day 27 - Your day, in great detail

Apa ya hari ini yang terjadi adalah gw sauna gratis di kantor, dan gw semakin pengen jam 5 segera datang. Chiller di kantor itu lagi rusak katanya dan entah kapan bisa benernya, mateng deh.

Hari ini juga ketemuan sama ko Yong batal karena doi masi jetlag karena abis 3 minggu liburan di benua eropa sana. Jadinya dipending deh ke hari kamis huks huks. Padahal udah mupeng pengen cepet dapet downline wkwkwk. Enaknya di komunitas ini, orang orang yang sudah sukses seperti ko Yong dengan senang hati membantu kami para newbie. Berbeda dengan karier di kantoran, sesama sales ada yang saling sikut menyikut. Padahal keuntungan terbesar buat si para big bos. Uhuk uhuk.

Hari ini hari senin, hari paling malas di antara 7 hari yang ada hahaha, kecuali hari senin nya itu bertanda merah. Jadi saya bangun jam 6 pagi tidur lagi, bangun jam 7 tidur lagi, dan akhirnya final call bangun jam 8 beneran kudu bangun dan beranjak ke kamar mandi.

Entah deh malem ini bakal terjadi apa doakan saja ada peristiwa terbaik terjadi.

Day 26 - Something that you miss

Liburan liburan dan liburan hahahahaha.. Saat otak harus diberi refreshing dan harus ada memory yang direkam agar bisa dikenang sepanjang masa.

Rindu juga masakan mama. Masakan special mama ya bukan masakan sehari hari nya hehehe. Ada ikan bakar, ada opor ayam, sayur kacang merah (favorit), sayur asem (favorit), nasi kuning setambun (lumayan favorit). Huaaa jadi pengen pulang ke cimahi, tapi males karena jauh hahaha dan suami biasanya males ke bandung eaaaa.

Rindu cium ketek papah gw buakakakaka. Cium ketek suami gw gak mau, gak bau sih cuma gak mau aja, gak boleh ada yang bisa gantiin activity geje dengan papa gw hehehe. Sama rindu makan kupat tahu padalarang dong padahal kemaren baru makan pas pulang bandung, tiap pulang itu jadi makanan wajib gw. Jaman dolo gw selalu makan sama papa tiap minggu pagi, abis lari pagi spot terakhirnya adalah makan kupat haha. kupatnya maknyus banget deh. Very high recomended!! Juara!

Rindu main kartu sampe subuh dan mata udah setengah watt tapi tetep seru main kartu. Atau main taboo di villa sama teman teman terdekat teman teman tercinta.

Rindu sekolah lagi, yang di otak hanya besok ulangan apa pr apa. Gak pikirin sekarang harus bayar ini itu, survive hidup ngontrak dimana, beli rumah gimana, hidup gimana, anak gimana hahaha. Hidup masa kecil memang indah, karena punya orang tua yang support abis.

Day 25 - If you could have any job in the world, what would it be?

Apa ya, mau nya jadi sales profesional hahahaha. Belajar setahap demi setahap untuk mencapai FREEDOM.

Oh ya jadi tour guide atau host guide juga nice juga. Tiap hari di luar ketemu banyak orang memandu mereka berlibur, mereka senang hati pun senang hehe. Tapi ini mau dicapai nya setelah dapat freedom dalam finansial ya, jadi saya kerjainnya gak kepaksa karena banyak tagihan yang harus saya bayar.

Kalau kepikiran yang lain, gw update blog ya.

Day 24 - Your Favorite Disney Princess Movie

Gw suka semua seri disney dan berharap bisa ke disneyland di berbagai negara, cuma saya gak terlalu hafal juga nama namanya, yang saya tahu dan paling terkenal ya Cinderella dengan kisahnya yang happy ending, Putri tidur yang dibangunkan oleh kecupan yang pangeran berkuda, juga Mermaid yang hidup nya setia menyukai 1 pria tapi sad ending. Juga ada mickey mouse dan donal bebek (kalo dipikir pikir 2 tokoh ini yang paling favorite tapi bukan princess ini mah hahaha)

Saya menyukai film disney karena fantasi nya dapet dan saya memang lebih suka film kartun dibanding film nyata. Film kartun kebanyakan happy ending dan penuh dengan hambatan tetapi akhirnya tetap untuk kebaikan si tokoh utama. Seperti kisah kita - segala sesuatu mendatangkan kebaikan bagi orang yang mengasihi-Nya.

Saya sedih sih jarang lihat mickey mouse, donal bebek lagi di tv, padahal saya berlangganan disney channel. Seringnya kartun kartun baru yang muncul dan saya kurang begitu suka. I miss mickey mouse di tv, untungnya bisa langsung yutub-an aja hahaha.

Day 23 - Your Favourite Book

Yang pertama Alkitab dongs, mulai tahun 2017 ini hehehee. Ini dia gw bagi fakta tentang Alkitab ya :

1. Alkitab adalah buku paling laris di dunia.

2. Sekitar 50 buku Alkitab terjual setiap menit. Belum termasuk yg didown load ke  perangkat electrononic.

3. Di RRC dalam seratus tahun terakhir Alkitab terjual sebanyak 350 juta jilid.

4. Alkitab ditulis oleh lebih dari 40 orang yang berbeda dengan berbagai profesi.

5. Alkitab ditulis dari tiga benua, Asia, Afrika dan Eropa.

6. Alkitab ditulis dalam jangka waktu 1500 tahun.

7. Kata “Bible” berasal dari bahasa Yunani “Biblia” yang artinya buku-buku. Tentu saja, karena alkitab sendiri terdiri dari gabungan buku-buku.

8. Alkitab terdiri dari 66 kitab. 39 Perjanjian lama dan 27 Perjanjian baru.

9. Alkitab terdiri dari 773.692 kata dan membutuhkan waktu sekitar 70 jam untuk membacanya sampai habis.

10. Alkitab terdiri dari 1.189 pasal dan 30.861 ayat. Perjanjian lama ada 929 pasal dan 23.203 ayat, sedangkan perjanjian baru ada 260 pasal dan 7659 ayat.

11. Di dalam keseluruhan Alkitab terdapat 8.674 kata Ibrani yang berbeda, 5.624 kata Yunani yang berbeda dan 12.143 kata bahasa Inggris yang berbeda.

12. Kitab perjanjian lama ditulis dalam bahasa Ibrani dan Perjanjian baru dalam bahasa Yunani. Namun saat ini telah diterjemahkan kedalam 6000 bahasa lebih.

13. Kitab terpanjang di Alkitab adalah Kitab Mazmur dan kitab terpendek adalah Kitab II Yohanes.

14. Mazmur 118 adalah pasal yang terletak persis di tengah Alkitab.

15. Ada 594 pasal masing-masing sebelum dan sesudah Mazmur 118.

16. Apabila seluruh pasal Alkitab dijumlahkan, diluar Mazmur 118, seluruhnya berjumlah 1188 pasal.

17. Mirip dengan angka 1188, Mazmur pasal 118:8 juga merupakan ayat yang terletak di tengah-tengah alkitab. Bunyinya : "Lebih baik berlindung pada TUHAN dari pada percaya kepada manusia."

18. Sebelum Mazmur 118, Mazmur 117 adalah pasal terpendek dari Alkitab.

19. Setelah Mazmur 118, Mazmur 119 adalah pasal terpanjang di Alkitab.

20. Total janji di dalam Alkitab 1.260, total perintah 6.468, prediksi lebih dari 8.000, Nubuat yang sudah digenapi 3.268, nubuat yang belum digenapi 3.140, jumlah pertanyaan 3.294.

21. Terjemahan Alkitab pertama kali ke bahasa Inggris dipelopori oleh John Wycliffe dan diselesaikan oleh John Purvey pada tahun 1388.

22. Pencetakan alkitab dengan mesin cetak pertama kali dilakukan oleh Johannes Gutenberg pada 15 Agustus 1456.

23. Pemisahan pasal pada alkitab pertama kali dilakukan oleh Stephen Langton pada tahun 1228. Perjanjian lama dipisahkan dengan ayat pertama kali dilakukan oleh R. Nathan pada tahun 1488. Dan perjanjian baru dipisahkan dengan ayat pertama kali dilakukan oleh Robert Stephanus pada tahun 1551.

24. Alkitab pertama yang dicetak dengan pemisahan ayat pada perjanjian lama adalah kitab perjanjian lama Bahasa latin yang dicetak oleh Pagninus pada tahun 1528. Sedangkan alkitab Bahasa Inggris dengan pemisahan pasal dan ayat pertama kali muncul pada Geneva Bible tahun 1560.

25. Kalimat pertama di Alkitab adalah, “Pada Mulanya...”

26. Kata terakhir yang tertulis di Alkitab adalah “Amin”

27. Kalimat “Jangan takut” muncul sebanyak 365 kali di dalam Alkitab. Sama jumlahnya dengan hari dalam setahun. Artinya Tuhan ingin kita menjalani setiap hari tanpa ketakutan.

28. Kata “Kristen” hanya muncul 3 kali di dalam Alkitab.

29. Kata “pujian” dan "sukacita" dalam berbagai bentuknya disebut sebanyak 550 kali di dalam Alkitab.

30. Waktu antara pasal 6-7 kitab Ezra, Confusius dan Budha meninggal (516-458 SM)

31. Kitab Ester dan kitab Kidung Agung adalah kitab yang tidak pernah menyebut kata "TUHAN".

32. Kata terpanjang di alkitab adalah "Mahershalalhashbaz" yang ditemukan di Yesaya 8:1.

33. Dalam 260 pasal Perjanjian Baru, Kedatangan Yesus kedua kali ditulis sebanyak 318 kali. Berarti lebih banyak janji kedatangan-Nya yang kedua kali dibanding jumlah pasal perjanjian baru.

Alkitab, adalah buku yang paling luar biasa, karena itu marilah kita baca setiap hari sambil belajar menjadi pelaku firman.

Yang kedua biar seimbang, gw mulai suka buku buku bisnis, tiap hari gw lahap terus, buka wawasan buka info biar gak kudet dalam mencari duit buat eksistensi hidup, paling ok sih Robert T Kiyosaki ya dia yang membuka gw supaya segera keluar dari era industri (kantoran) ke era reformasi (bisnis & investasi).

Yang ketiga gw suka buku komik percintaan yang gambar nya cewe cowo nya bagus bagus alias cakep cantik. Gw lebih fokus ke gambarnya deh daripada jalan ceritanya hahaha. Jaman smp gw cuma koleksi 1 set imadoki aja karena keterbatasan dana, sisanya banyak pinjem komik ke temen haha.

Yang keempat, gw suka buku masak, kalo sempet gw cobain juga resep nya dan hasilnya not bad.

Yang kelima, gw suka buku travelling yang isinya destinasi ke tempat tempat wisata dan membayangkan gw lagi ada di tempat itu hehehe.

Sayang nya dewasa ini, buku banyak tergantikan oleh gadget. Padahal membaca dari buku lebih napel ke otak daripada baca buku donlotan di hp. Selain itu kita bisa coret coret tu buku kalo emang punya kita sendiri.

Day 22 - Would you rather date someone plain with amazing personality or someone handsome with plain personality

Mau nya yang perfect laaaa.. handsome iya, amazing personality iya.
Cuma di dunia ini jarang atau bahkan gak ada stocknya. Tapi yang paling penting sih ada Tuhan nya gak di dalem hati nya. Manusia pada dasarnya ada kebaikan dalam hati nya, tapi lebih top lagi kalau kebaikan itu dia lakukan karena Tuhan yang perintah hehehehe.

Baik baik di hadapan Tuhan berdoa supaya dapat jodoh yang terbaik

Day 21 - A letter to someone, anyone

Siapa ye???? Berhubung gw sekarang adalah sales, gw mau kirim surat ke semua para customer unik gw :)
Halo customer, please kalau ada seseorang yang menawarkan sesuatu didengarkanlah dahulu dari awal hingga akhir, jangan menutup pintu mu karena saya menawarkan sebuah bisnis jaringan yang di negara kita itu agak bad image (di negara lain tidak). Saya menawarkan sesuatu yang bukan scam, saya menawarkan sesuatu yang menyenangkan yang bisa membuat para ibu bapak sekalian lepas dari jeratan kantoran dengan keamanannya yang sebenarnya semu. Bapak ibu sekalian jadi punya banyak waktu dengan keluarga untuk berlibur atau untuk apapun lah terserah dengan tidak terbeban dengan kocek lagi. Anda pun jadi memiliki kebebasan finansial.

Memang perlu ditambah kerja keras kurang lebih 5 tahun tapi hasil nya worthed! Dibanding anda duduk di kantor, karena bos anda tidak akan memberikan anda kekayaan, mereka hanya menjamin anda mendapat slip gaji. Ketika anda tidak bekerja, kehidupan finansial anda bertahan berapa lama? Anda jawab sendiri dalam hati ya

Atau anda tidak mau menjadi sales, bangunlah bisnis sendiri tetapi dengan sistem sehingga anda bisa meninggalkan bisnis anda selama 1 tahun atau lebih dan saat kembali, anda menemukan bahwa bisnis anda lebih menguntungkan serta berjalan lebih baik daripada ketika anda pergi.

Saya lebih baik menjadi sales di bisnis jaringan terlebih dahulu, belajar dari sistem yang ada, pelan pelan tapi pasti memikirkan bisnis apa yang sesuai. Banyak rekan baru dari berbagai kalangan yang kita bisa sharing ilmu.

Ada yang berminat bergabung dan mau berjuang bersama dengan saya? Membuat hidup lebih hidup! contact 08979709222 only by WA ya

The Business School (for people who like helping people) by Robert T Kiyosaki

Ayah kaya saya berkata, "Orang-orang terkaya di dunia mencari dan membangun jaringan, orang-orang lain mencari pekerjaan."

Robert sering berkata, "Kita bersekolah untuk belajar bekerja keras guna mendapatkan uang. Saya menulis buku dan menciptakan produk yang mengajarkan orang supaya uang bekerja keras untuk mereka... sehingga mereka dapat menikmati kemewahan dunia tempat tinggal kita yang luar biasa ini."

E singkatan dari "employee" (karyawan). 
S singkatan dari "selfemployed" (orang yang bekerja sendiri) atau "small business owner" (pengusaha kecil). 
B singkatan dari "business owner" (pengusaha, pemilik bisnis) 
dan I singkatan dari "investor" (pemodal). Keempat kuadran ini mewakili cara orang memperoleh uang.
Dalam membahas Kuadran, Robert menunjukkan bahwa di sisi kiri Kuadran, karyawan dan orang yang bekerja sendiri mewakili cara mendapatkan uang sendirian, sebagai pribadi. Artinya potensi penghasilannya terbatas, terbatas pada kemampuan mereka sendiri dan waktu pribadi mereka untuk bekerja. Hanya ada sejumlah waktu tertentu dalam sehari. Namun, orang-orang sukses di sisi kanan Kuadran bekerja dalam tim. Mereka membentuk jaringan sendiri untuk mencapai kesuksesan. Potensi penghasilannya tidak terbatas karena didasarkan pada waktu orang lain dan uang orang lain yang bekerja untuk mereka.

Seorang B atau pengusaha besar dapat meninggalkan usahanya selama setahun atau lebih dan ketika kembali mendapati usahanya semakin lancar bahkan semakin menguntungkan. Orang yang bekerja sendiri atau pengusaha kecil sering kali tidak bisa meninggalkan pekerjaan atau usahanya sama sekali. Dalam banyak hal, kalau orang yang bekerja sendiri atau pengusaha kecil berhenti bekerja, penghasilannya juga terhenti."

Dalam keluarga saya, pendidikan yang baik dan pekerjaan atau profesi yang terjamin merupakan nilai utama yang sangat penting.Saya mengatakan ini karena perpindahan kuadran bisa berarti berpaling dari nilai utama keluarga... dan itulah sebabnya tidak mudah bagi beberapa orang untuk pindah kuadran, meskipun mereka ingin. Dari sudut pandang ayah dan ibu saya, orang-orang kaya yang merupakan pengusaha dan investor sering dianggap rakus, jahat, tidak peduli, dan kadang-kadang tidak jujur. Saya ingin memiliki tangga perusahaan bukan memanjat tangga perusahaan, mereka menjadi tidak senang. Mereka pikir saya telah menjadi anggota sisi yang lain... dan sudah. Saya memutuskan untuk bekerja dari sisi B dan I dari Kuadran itu, bukannya kuadran E dan S. Saya masih memiliki kesadaran sosial dan moral yang mereka tanamkan dalam hati saya, tetapi mereka tidak dapat melihatnya dengan cara itu.

Meskipun anda tidak punya uang, anda bisa mendapatkan $5 juta untuk membangun bisnis?" "Saya telah melakukannya berulang kali. Sebenarnya, itulah yang saya lakukan sekarang. Tetapi perbedaannya adalah saya dilatih oleh ayah kaya saya untuk melakukannya. Kalau anda ingin menginvestasikan 10 hingga 20 tahun dari hidup anda dan mempertaruhkan jutaan dollar untuk belajar melakukannya, silakan jalan terus. Mulailah
dari awal sekali.Tetapi kalau anda ingin mempertahankan pekerjaan siang hari anda dan belajar melakukannya pada waktu luang anda, belajar dengan risiko dan biaya yang jauh lebih kecil, carilah perusahaan pemasaran jaringan yang akan mendidik anda untuk berpikir seperti orang di kuadran B dan I."

Lanjutnya baca sendiri yaaa

Day 20 - Who was your childhood selebrity crush?

Jaman dolooo banget pas sd apa smp gw suka banget sama westlife, lagu nya kece banget dan berhasil membuat gw juara 1 seRT pas lagi lomba karaoke. Gw nyanyiin lagu mereka yang judulnya "if I let you go", dan semua orang langsung beranggapan gw jago banget bahasa inggrisnya buakakakkaa..
Sayang ajah nih udah pada bubar huks huks huks, gw sampe bela belain nabung buat beli cd asli nya waktu jaman dulu. Banyak lagu lagu yang ok, yang masih gw inget liriknya sampe saat ini itu judulnya Flying without Wings, We are One, Fool Again, More than Words, etc. Waktu jalan jalan ke IKEA tuh nostalgia banget, lagu backsound nya full westlife semua. Senangnyo hahaha.

Sempet ngetren juga F4 gara gara film Meteor Garden. Ini juga gw ngefans sama orang nya sama lagu nya juga, filmnya apalagi - untung gw gak beli cd film yang banyaknya gak ketonton juga pastinya haha.


Buku sd apa smp sampe tema nya meteor garden hahaha, kamar gw juga banyak stiker mereka, di pintu di kaca semua dah. Papa mama gw mikirnya saat itu kocak juga ya hahaha, anaknya keranjingan artis untungg itu gak berlarut larut sampe sekarang, sekarang mah biasa aja gw hahaha.


Day 19 - A time you thought about ending of your life

Hola hola hola,, gw mau mulai mengejar ketertinggalan gw lagi nih. Lanjutin blog challenge nya lagi, setelah lama banget vakum karena banyak hal yang harus diurusin di dunia nyata hahaha.

Ini maksud pertanyaannya apa ya? Apakah begini : kapan waktu kamu mau mengakhiri hidupmu -> maknanya negatif 
atau begini : apa yang kamu pikirkan saat di akhir hidupmu lebih ke positif mau mencapai apa gitu. Coba yang jago bahasa inggris koment di bawah ya.

Begini pertama jelas gak akan gw lakuin, karena itu hal paling bodoh. mengakhiri hidup begitu saja karena banyaknya masalah atau beban yang dipikul. Segala beban segala masalah bisa menjadi tantangan tersendiri yang harus dihadapi, dan gw punya Tuhan dan suami keluarga teman dekat dan lingkungan yang hebat yang terus support gw senantiasa. Kalau mati pun masalah tidak selesai, malah kita harus berhadapan dengan Tuhan yang udah kasih kita kesempatan buat hidup. So hidup lah lebih hidup jangan cemen!

Begini kedua, gw mau selama di dunia gw bisa banyak memberkati orang dalam hal rohani dan jasmani. Dalam rohani gw mau iman gw mateng dan Tuhan senang dengan adanya eksistensi gw di dunia dalam artian banyak orang menjadi lebih dekat dengan Tuhan. Dalam dunia jasmani, gw mau ketika orang butuh bantuan nyata gw bisa memberi nya dengan tanpa beban, dan gw mau hidup gw punya kebebasan finansial dan gw juga punya kebebasan waktu tidak terikat oleh yang namanya kantoran ataupun pekerjaan yang membutuhkan gw selalu hadir setiap saat.